Wow, Ternyata Di Sleman ada Stonehengenya juga lho
21 February 2017 1.152x Wisata Favorit
Contents
Stonehenge Sleman yang tak kalah misterius dengan yang ada di Inggris
Stonehenge sendiri di inggris merupakan situs peninggalan zaman perunggu dan neolitikum yang penuh misteri. Sampai sekarang peneliti masih belum dapat menjelaskan secara ilmiah bagaimana manusia jaman dahulu mampu memindahkan batu-batu besar tersebut dan disusun sedemikian presisi sampai terbentuk stonehenge seperti yang kita lihat sekarang.
Namun bila anda belum ada cukup rezekiĀ untuk mengunjungi stonehenge yang asli di inggris, kini anda tak perlu jauh-jauh datang kesana, karena di lereng gunung merapi sekarang terdapat replika stonehenge yang bisa anda kunjungi.
Stonehenge di sleman ini dibuat untuk memberdayakan wisata dusun Petung yang sekarang tidak dapat ditinggali karena termasuk dalam daerah kawasan rawan bencana 3. Luas area stonehenge sleman ini berkisar 200 meter persegi, terhampar gugusan batuan raksasa yang membentuk stonehenge.
Awal mula berdirinya stonehenge yang ada di sleman ini untuk diselaraskan dengan bangunan kastil The Lost World Castle, karena hanya berjarak 200 meter saja. Namun karena bangunan kastil tersebut dianggap oleh pemerintah daerah melanggar beberapa aturan sehingga terpaksa pengelola The Lost World Castle tersebut harus menutup tempat tersebut.
Lokasi Stonehenge Sleman
Letak stonehenge di Sleman ini secara administratif berada di Dusun Petung, Desa Kepuh Harjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman DIY.
Objek wisata stonehenge ini mulai dibuka 4 bulan yang lalu dan mulai dibanjiri pengunjung yang penasaran. Meskipun bebatuan raksasa tersebut buatan tangan, namun strukturnya dibuat mirip batu sungguhan yang kemudian disusun untuk membentuk stonehenge seperti yang berada di inggris.
Jika cuaca sedang cerah, Berfoto di tempat ini dengan berlatarkan gugusan bebatuan raksasa berpadu dengan langit biru serta hamparan rumput hijau yang luas akan menghasilkan karya fotographi yang elok. Maka tidak heran jika sebagian besar pengunjung tempat ini memanfaatkannya untuk berfoto, karena tempat wisata ini memang sangat instagramable.
Tarif Masuk Stonehenge Sleman
Untuk masuk ke tempat wisata ini, anda cukup menyediakan uang lima ribu rupiah saja wisatawan bisa puas berfoto di lokasi ini.
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
081545006500 -
Whatsapp
081545006500 -
Email
jps.wisataliburan@gmail.com